Alfa Romeo Scighera, Fakta-Fakta Mobil Konsep Terseksi!
Alfa Romeo memang terkenal memiliki mobil-mobil yang memiliki daya tarik yang besar, bahkan bisa dibilang sangat seksi, melebih Ferrari & Lamborghini! Salah satunya adalah di jajaran mobil konsep mereka, seperti TZ3, 4C, Brera dan yang paling legendaris, Scighera
Oke, mungkin desainnya tidak sesuai dengan selera kebanyakan. Namun, banyak pemerhati desain mobil beranggapan bahwa Scighera yang didesain oleh biro desain terkenal Italdesign ini adalah salah satu desain mobil terindah di dunia. Hebat bukan?
Scighera, yang diperkenalkan pada tahun 1997 ini berbasis dari Alfa Romeo 164, dan menggunakan sasis & body dari kombinasi antara alumunium komposit serta karbon fiber, membuat Scighera memiliki bobot yang relatif ringan, 1447kg
Ingat, bobot ini didapat dengan desain eksotis seperti bukaan pintu & jendela yang unik, membuat banyak orang terpikat pada saat itu (dan sampai sekarang)
Alfa Romeo & Fabrizio Giugiaro dari Italdesign berkeinginan membuat Scighera menjadi supercar andalan Alfa, yang pada saat itu pamornya sebagai produsen mobil sport mulai turun. Maka, Alfa memasang mesin Alfa Romeo V6 3000cc TwinTurbo yang dimodifikasi dari Alfa 164 yang dipasang di tengah, dengan kemampuan yang impresif pada saat itu, 400hp@7500rpm
Saat ini, tenaga 400hp sendiri sudah dianggap standar untuk sportcar. Jangan khawatir, meski bertenaga “standar”, Schigera mampu melesat 0-96km/h hanya dalam waktu 3,7 detik serta topspeed sekitar 300km/h. Performa impresif ini didapat selain body yang ringan & aerodinamis, juga karena penggerak 4WD dari Alfa Romeo 155
Versi Balap? Jangan salah! Meski Alfa & ItalDesign tidak berencana memasukan Scighera kedalam jalur produksi, namun agar makin menancapkan kesan supercar, Alfa membuat mobil yang masuk dalam game terkenal, NFS Hot Pursuit III ini dalam versi balap bernama Scighera GT
Dengan desain body yang lebih agresif, GT Wing raksasa serta velg super ringan dari Sparco Cromodora dan balutan stiker sponsor, membuat Scighera GT bedara dalam satu level dengan Ferrari P4/5 Competizione, sebagai mobil konsep balap yang dibuat dengan serius
Desain yang indah & mempesona….
….Dikombinasikan dengan penggerak 4WD & mesin bertenaga….
…Apa lagi yang kurang?
Sumber : ItalDesign
0 komentar:
Posting Komentar