Minggu, 17 April 2011

ADV.1 Ferrari California, The Mobil Sport California Love

ADV.1 Ferrari California, The Mobil  Sport California Love



C-A-L-I-F-O-R-N-I-A
Mengawali tema “Supercar” di bulan ini, saya akan mengulas (sedikit) tentang Ferrari California, sebuah sportcar Grand Touring yang pertama kali diperkenalkan di Paris Motor Show 2008

Yep, mobil konvertibel dengan konfigurasi kursi 2+2 ini juga dimiliki oleh si wanita penguras uang ratusan miliar Rupiah, Malinda Dee, meskipun bedanya, California ini merupakan salah satu mobil demo milik pabrikan velg papan atas, ADV.1

Dengan mesin V8 4300cc bertenaga 450hp yang ditempatkan di depan, tentu saja California merupakan mobil yang kencang. Performanya baik juga, bahkan termasuk hebat untuk ukuran mobil konvertibel!

Ini dia figurnya : Kecepatan maksimum sekitar 310km/h & mampu berakselerasi 0-100km/h hanya dalam waktu 4 detik, sama dengan Ferrari F430 (yang juga dimiliki oleh Malinda Dee) meskipun memiliki bobot & tenaga yang lebih kecil, hebat kan!

Ini semua, berkat inovasi-inovasi Ferrari yang pertama kali mereka lakukan di mobil yang mengambil nama dari mobil legendaris, Ferrari 250 GT buatan tahun 1950, seperti :
-Ferrari pertama dengan mesin V8 yang ditempatkan di depan
-Ferrari pertama dengan transmisi 7-percepatan dan kopling ganda
-Ferrari pertama dengan atap metal yang dapat dilipat
-Ferrari pertama dengan suspensi multi-link di belakang
-Ferrari pertama dengan teknologi Direct Petrol Injection

Meski bukan yang pertama dilakukan (pabrikan lain sudah lebih awal melakukannya), namun ini menunjukan bahwa Ferrari mulai merubah imej mereka menjadi lebih mengerti pasar & teknologi saat ini

Dengan segala kelebihan itu, tentu saja banyak orang yang kepincut dengan mobil cantik seharga 4-5 miliar Rupiah ini, dari produsen velg sampai seorang kriminal!
Sumber : ADV.1

0 komentar:

Posting Komentar